BeritaBidang Sekretariat

Bimbingan Teknis Penyelenggaraan Survei di Bakesbangpol Pemalang

Pemalang- Mendasari Surat Keputusan Bupati Pemalang Nomor : 188.4/547/Tahun 2021 tentang Pembentukan Forum Satuan Data Kabupaten Pemalang, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik dalam meningkatkan kinerja dan mendukung optimalisasi data sektoral di lingkungan kabupaten pemalang, mengadakan Bimbingan Teknis Penyelenggaraan Survei di Bakesbangpol Pemalang. Kamis(28/7)

Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat Bakesbangpol Pemalang dibuka oleh Kepala Badan Kesbangpol Pemalang yang diwakili Sekretaris Badan Kesbangpol Nur Aji Mugi Harjono, S.Hut., M.E.

Dalam kegiatan ini Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabuapten Pemalang mengundang narasumber dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Pemalang.

Nur Aji Mugi Harjono mengucapkan terimakasih atasĀ  kehadiran perwakilan dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Pemalang.

“Saya mewakili Kepala Badan untuk membuka acara ini,Kepala Badan tidak bisa membuka kegiatan pada kesempatan ini karena sedang ada kegiatan yang kebetulan waktunya sama” ujar Sekretaris Badan

“Kegiatan iniĀ  menjadi ajang diskusi bagi kami yang harapanya setelah forum ini selesai kami bisa menerapkan masukan dan menjalankan kinerja dengan baik sesuai dengan aturan yang ada khususnya dalam hal data sektoral” tambah Nur Aji Mugi Harjono

“Pengelolaan Data sectoral berdasar Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 39 Tahun 2019 Tentang Satu Data Indonesia turunanya Peraturan Bupati Pemalang Nomor 23 Tahun 2021 Tentang Penyelenggaraan Satu Data Indonesia Tingkat Kabupaten Pemalang” ujar Jubaidi (BPS)

Dalam kesempatan ini Jubaidi sebagai perwakilan dari BPS menjelaskan Tujuan Satu Data Indonesia (SDI) memberikan acuan dan pedoman bagi instansi dan instansi Daerah, yang harapannya Mewujudkan ketersediaan data yang akurat, mukhtahir, terpadu dapat dipertanggungjawabkan, serta mudah diakses dan dibagipakaikan antar instansi pusat maupun daerah, Mendorong keterbukaan dan transparasi data dan mendukung Sistem Statistik Nasional (SSN)

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *