Berita

Dialog Kebangsaan Dan Peresmian Youth Pemalang

PEMALANG – Bertempat di salah satu hotel di Pemalang, diadakan Forum Diskusi Grup (FGD) Dialog Kebangsaan Dan Peresmian Youth Pemalang (Kamis, 17 Juni 2021).

Hadir dalam Pembicara Bupati Pemalang Mukti agung wibowo ST. M. Si, Wakapolres Pemalang Kompol Ariakta Gagah Gugraha SIK. MH, Pasi intel Kodim 0711/Pemalang Kapten Arm Andumiyanta, Kasi intel kejaksaan negeri pemalang Ermawan S.H dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Pemalang Sujarwo, S.E.,M.M

Youth Pemalang merupakan wadah bagi pemuda pemudi Pemalang sebagai wadah pusat kajian, penelitian dan pengembangan pemuda di Kabupaten Pemalang.

“Indonesia sebagai negara yang mengusung semboyan Bhineka Tunggal lka, memiliki keunggulan untuk mempersatukan banyaknya perbedaan yang ada di masyarakat. Perbedaan itu dapat berupa perbedaan suku, agama, adat istiadat maupun perbedaan budaya. Banyaknya perbedaan tersebut janganlah kita jadikan sebagai halangan dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa, tapi mari kita anggap sebagai anugerah dan keunggulan yang patut untuk kita syukuri. Sebagai wujud atas rasa syukur tersebut, generasi muda sebagai penerus perjuangan dan agen perubahan bangsa memiliki tanggung jawab menjaga persatuan dan kesatuan sebagai modal pokok dalam melaksanakan pembangunan di masa yang akan datang. Untuk itu, supaya generasi muda lebih memahami tentang arti persatuan dan kesatuan, maka generasi muda perlu mendapatkan pengetahuan tentang betapa pentingnya wawasan kebangsaan dalam menyongsong perubahan ” Sambutan Bupati Pemalang dalam pembukaan acara FGD.

(BK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *