Berita

TNI Bersama Forkopimda Berikan Bantuan BTPKLWN

Pemalang-Komando Distrik Militer (Kodim) 0711/ Pemalang menggelar kegiatan Launching Penyaluran Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung dan Nelayan (BTPKLWN) TNI Tahun 2022 bertempat di Markas 0711/ Pemalang Jalan Brigjen Katamso, Cokrah, Sugihwaras, Kec. Pemalang, Kabupaten Pemalang. Senin (11/04/22).

Hadir dalam kegiatan Bupati Pemalang ( Mukti Agung Wibowo, ST., M.Si), Ketua DPRD Pemalang ( Tatang Kirana, S.IP), Dandim 0711/ Pemalang (Letkol Inf Roihan Hidayatullah, S.Sos., M.Tr (Han), Kapolres Pemalang (AKBP Ari Wibowo, S.I.K., M.H ), Kepala Diskoperindag Kab. Pemalang, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Pemalang, Kepala Bakesbangpol Kab. Pemalang, Kepala DLH Kab. Pemalang, Kepala Diskominfo Kab. Pemalang, Kepala Staff Kodim 0711/ Pemalang dan Para Perwira Kodim 0711/ Pemalang

Kegiatan BTPKLWN-TNI ini bertujuan tidak lain adalah membantu pemerintah mempercepat pemulihan ekonomi nasional yang masuk dalam wilayah kemiskinan ekstrem tahun 2022 dan dampak covid-19.

“Perlu kami sampaikan kegiatan BTPKLWN-TNI tahun 2022 untuk wilayah kodim 0711/pemalang mendapat alokasi 20.000 orang yang mana setiap orang mendapat dana bantuan sebesar Rp. 600.000” ujar Letkol Inf Roihan Hidayatullah, S.Sos., M.Tr

Dandim 0711/Pemalang berharap kepada penerima bantuan dalam situasi pandemi virus covid-19 seperti ini, agar penerima bantuan menggunakan dana bantuan tersebut dengan sebaik mungkin, sesuai dengan kebutuhan dan keutamaan dalam kehidupan sehari-hari.

Bupati Pemalang merasa berbahagia karena dapat hadir dan bersilaturahmi dengan segenap rekan-rekan Forkopimda pada kegiatan yang digagas oleh TNI di wilayah Kodim 0711/Pemalang sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Pemalang saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas inisiatif yang diambil oleh Dandim 0711/Pemalang beserta segenap jajarannya maupun pihak-pihak yang ikut berperan dalam mendukung kegiatan hari ini” ujar Bupati

“Berbagai upaya telah dilakukan Pemerintah untuk menanggulangi pandemi Covid-19 termasuk masalah-masalah yang muncul karenanya, namun akibat begitu luas pengaruh yang ditimbulkan, masyarakat juga merasakan dampak dari adanya pandemi Covid-19 terutama di sektor kesehatan dan ekonomi” tambah Mukti Agung Wibowo (Bupati Pemlang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *